Pernah nonton film Titanic? Pingin bergaya seperti di kapal? Pantai Nguluran yang terletak di pinngir Yogyakarta menyediakan spot tersebut khusus wisatawan di sana. Yuk lihat detailnya.
Pantai Nguluran berbeda dengan pantai lainnya. Pantai ini berada di pinggir tebing. Pengunjung tidak bisa bermain air dan ombak. Namun pemandangan yang dapat pengunjung nikmati tidak kalah indahnya. Karena pengelola menyadari pegunjung tidak dapat bermain air, maka spot instagramable di lokasi tersebut ditambah.
Sejarah
Tempat wisata ini bukan milik pemerintah, namun milik pribadi. Pemilik awalnya membangun untuk kepentingan pribadi. Namun orang-orang mulai berdatangan untuk berfoto di situ. Akhirnya pemilik memperbaiki tempat tersebut menjadi lebih baik dan lebi aman, kemudian membukanya sebagai tempat wisata publik. Wisata ini kini telah menjadi penyumbang kas desa dan pajak pariwisata.
Teras Kaca
Teras Kaca merupakan spot andalan di pantai nguluran. Teras Kaca dibangun diatas laut dan berada di ketinggian. Kaca tidak hanya berada di bagian samping bangunan, namun juga sebagai dasar bangunan. Karenanya pengunjung dapat dengan mudah melihat laut dibawahnya. Kondisi ini membuat pengunjung harus menyiapkan diri. Tidak semua pengunjung berani melangkah di spot ini. Deburan ombak dijamin sama dengan suara degup jantung karena takut jatuh. Tapi, jika ke sini tidak menjajal spot ini, akan rugi sekali. Untuk berpose disini pengunjung akan dikenai biaya Rp 20.000,00
Glass Boat
Foto diatas kapal di laut macam film Titanic, bisa banget. Pantai Nguluran menyediakan kapal dari kaca yang disebut Glass Boat. Foto disini akan terkesan instagramable dan menuai ribuan like dari kawanmu, karena mereka bisa mengirakalau itu di kapal beneran. Untuk berpose di sini pengunjung dikenai biaya Rp 10.000,00
Ayunan
Main ayunan bagi sebagian orang merupakan hal biasa. Namun jika kamu main ayunan di atas laut, akan waw sekali rasanya. Namun jangan khawatir, untuk berayunan di atas laut ini, kamu akan dibekali oleh tali webbing dengan standar keamanan tinggi yang terikat kuat ditubuhmu. Jadi, arena berbahaya ini akan terlihat biasa saja jika nyalimu besar.
Selain berbagai fasilitas tersebut, terdapat banyak spot selfi yang dapat kamu pilih. Seperti : kursi raksasa, becak terbang, fly gliding dan masih banyak lagi. Tak perlu ragu, segera ke lokasi wisata yang beralamat di Bolang, Girikerto, Panggang, Gunung Kidul. Setelah puas berfoto selfie di pantai, mapir yuk ke Wisata Rumah Jiwa Hafara yang terletak di Blawong II, Trimulyo, Jetis Bantul untuk mengikuti wisata religi.